Kamis, 10 Januari 2013

Responsibility = Response Ability

Dearly beloved,

Saya pernah mendengar seorang teman mengatakan sebuah anekdot perihal tanggung jawab. Teman saya mengatakan dalam sebuah percakapan ringan dengan nada bercanda, "Itu masalah gampang, nanti biar kita yang tanggung jawab. Kamu yang nanggung, saya yang jawab!" Dan gelak tawa pun terjadi. Kalau hanya menjawab saja mungkin banyak orang yang bersedia, tetapi masalahnya lalu siapakah yang bersedia menanggungnya? 

Benarkah definisi dari tanggung jawab seperti yang dilontarkan dalam cerita di atas? Mungkin sebagian dari kita berpikiran seperti kata-kata rekan saya tadi. Namun bila kita melihat kata responsibility, memiliki makna response ability, kemampuan untuk merespon/menanggapi. Dapat disimpulkan bahwa tanggung jawab mempunyai arti kemampuan menanggapi sesuatu. Ketika kita mendapat sebuah tugas, bagaimana kita mengerjakannya, itu adalah tanggung jawab. Saat kita menduduki jabatan/peringkat tertentu, bagaimana kita bersikap, itu adalah tanggung jawab. Sewaktu masalah terjadi dalam kehidupan kita, bagaimana kita meresponnya, itu adalah tanggung jawab. Bahkan apabila seseorang bersikap buruk terhadap kita, bagaimana kita bersikap kepada orang itu adalah merupakan tanggung jawab juga!

Kedewasaan seseorang dapat diukur dari kemampuannya merespon segala sesuatu yang terjadi dalam dirinya. Saksi-saksi iman yang tertulis dalam Ibrani pasal 11 tidak mungkin dapat mencapai tingkatan yang luar biasa bila pandangan mereka hanya tertuju pada besarnya permasalahan. Tetapi Alkitab mencatat bahwa para saksi iman mengarahkan pandangannya pada bagaimana merespon tantangan-tantangan yang sedang mereka hadapi.Itulah tanggung jawab! 

Kita tidak dapat selalu memilih apa yang akan terjadi pada diri kita, tapi kita selalu dapat memilih bagaimana kita menanggapinya.
Best Regards,
Diambil dari : Isi Hati Bapa
 
"Maka kata tuannya itu kepadanya: Baik sekali perbuatanmu itu, hai hambaku yang baik dan setia, engkau telah setia memikul tanggung jawab dalam perkara yang kecil, aku akan memberikan kepadamu tanggung jawab dalam perkara yang besar. Masuklah dan turutlah dalam kebahagiaan tuanmu." - Matius 25 : 23

0 komentar:

Posting Komentar

Recent Posts